AL – FATIHAH SENJATA TIM “SINGA ATLAS” MAROKO

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh…

Hai Sobat PAIS FOUNDATION apa kabar? Semoga kita semua dalam keadaan sehat paripurna aamiin…

Siapa yang menduga Timnas yang berjuluk “Singa Atlas” Maroko bisa lolos di babak penyisihan bahkan bisa melaju ke babak semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

Maroko merupakan tim yang tidak diunggulkan diturnamen ini, tapi secara mengejutkan mereka berhasil lolos dari penyisihan grup dan menang di babak 16 besar, ini rekor bagi Timnas Maroko lagi pula mereka jadi satu-satunya wakil afrika yang lolos ke babak 8 besar Piala Dunia 2022.

Ada beberapa hal menarik yang dilakukan skuad Singa Atlas (Julukan Timnas Maroko) yang patut ditiru oleh tim-tim muslim lainnya:

  1. Sujud Syukur
    Merupakan sebuah ekspresi keberhasilan yang sering kita lihat dipersepak bolaan indonesia sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT atas segala keberhasilan dalam mencetak gol, begitu juga yang dilakukan oleh skuad maroko setelah keluar menjadi pemenang di babak 16 besar menghadapi spanyol. Pelatih mereka, Walid Regragui yang memimpin sujud syukur tersebut dan disambut dengan tepuk tangan haru dan air mata bahagia dari tribun penonton.
  2. Membaca al-Fatihah sebelum adu pinalti ( VS Spanyol)

Ini adalah sebuah tontonan baru bagi Dunia Sepak bola dan menjadi Viral. Pemain Maroko membaca Al-Fatihah sebelum menjalani adu penalti melawan Spanyol di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Para pemain Maroko kompak membaca Al-Fatihah saat berkumpul bersama pelatih Walid Regragui menjelang adu penalti.

Hakim Ziyech dan kawan-kawan menyatukan tangan bersama pelatih dan ofisial tim sambil memulai membaca Al-Fatihah di lapangan. Tidak ada ketegangan di wajah pemain Maroko setelah membaca Al-Fatihah sebelum melakukan tendangan adu penalti.

Luar biasa sebuah sikap religius dan tingkat keimanan luar biasa yang ditunjukkan oleh para pemain dihadapan jutaan pasang mata yang menonton laga tersebut.

Mari kita biasakan memulai sesuatu dengan Bismillah dan membaca Al -Fatihah, Insyaallah aktivitas kita bernilai ibadah

Dengan artikel ini semoga dapat menambah pengetahuan kita dan bermanfaat untuk kita semua aamiin…

ARTIKEL LAINNYA

utsman bin affan

Mengenal Sosok Utsman Bin Affan

Utsman Bin Affan – Nabi Muhammad SAW adalah sosok manusia yang paling dicintai oleh seluruh umatnya namun tidak hanya dikalangan umatnya saja keluarga dan para sahabatnya

Read More »
Bodoh

BETAPA BODOHNYA KITA

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh Sobat PAIS FOUNDATION yang dirahmati Allah SWT. Kita mengetahui bahwa Sholat Sunnah dua raka’at sebelum Subuh lebih mulia daripada dunia dan isinya.

Read More »
sedekah

SEDEKAH TAK HANYA SEKEDAR RUPIAH

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuhSobat PAIS FOUNDATION yang dirahmati Allah SWT Sedekah tidak harus berupa ‎harta atau uang. Ada sedekah yang sangat mudah untuk kita lakukan, tanpa

Read More »

MENJADI ASBAB TURUNNYA HIDAYAH

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh sobat PAIS FOUNDATION yang dirahmati Allah SWT Hidayah adalah kebutuhan setiap manusia agar selamat dalam mengarungi kehidupan dunia dan terbebas dari api

Read More »

OASE FAJAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh sobat PAIS FOUNDATION yang dirahmati Allah SWT Jika engkau melihat anak kecil, katakanlah dalam hatimu, Ia belum pernah bermaksiat kepada Allah. Sedangkan

Read More »